Showing posts with label Wisata Favorit. Show all posts
Showing posts with label Wisata Favorit. Show all posts

Mengejar Matahari III


Perjalanan Mengejar Matahari III ( MM III) kali ini adalah memburu sunset di pantai.
Sekadar flashback. MM I saya ngejar sunrise di Candi Plaosan , sedangkan MM II memburu sunset di Pegunungan Menoreh.

Dari sekian banyak pantai di Yogya, pilihan kali ini jatuh pada Pantai Pandansari di Bantul.
Keunikan pantai Pandansari adalah adanya mercusuar di sisi barat dan hutan cemara di sisi timur (semoga gak salah ingat ... hehe)

Namun sayang, dokumentasi saya kurang lengkap untuk bisa mengambil keindahan semua sudut pantai, Maklum ini rekaman tahun 2010. Haha

Mengejar Matahari II

Sudah akhir minggu ...
Jadi ingat postingan saya sebelumnya "Mengejar Matahari I" (MM I)
Itu tentang wisata candi.

Kali ini saya ingin melanjutkan tulisan untuk mengeksplorasi Yogya.
Kalau bicara gunung dan pegunungan, mungkin yang menjadi identitas Yogya adalah "Gunung Merapi".
Selain itu ada salah satu kabupaten di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang bernama "Gunungkidul".
(Lain waktu kita bicara khusus ttg Gunungkidul yang merupakan bagian dari jajaran pegunungan Seribu).

Mengejar Matahari I

Mengejar matahari ...
Ya ... Mengejar matahari adalah kegiatan yang dulu rutin saya lakukan
Sudah lamaaaaaaa sekali

Mengejar matahari kala terbit, juga mengejar matahari kala tenggelam
Entah ... ada sensasi yang beda ... melihat pergantian hari
Kala matahari terbit di ufuk timur atau tenggelam ke ufuk barat

Tulisan ini saya bikin bertahap, karena terlalu banyak dokumentasi bertahun lalu yang harus saya bongkar
Maklum sudah cukup banyak hari terlewati 😊
Termasuk tulisan pertama ini
Kejadian sudah 7 tahun lalu, tepatnya 2 Mei 2010.

"Perjuangan" terberat adalah mengejar matahari terbit
Setidaknya bangun sebelum subuh, jangan berpikir untuk mandi, persiapan secepat kilat
Langsung tancap gas ke spot yang dituju
Sholat subuh bisa di masjid yang dijumpai di perjalanan

Kali ini yang dituju adalah CANDI PLAOSAN di timur Yogya
Salah satu dari sedikit candi Budha di tengah "kerimbunan" candi Hindu
Singkat cerita ... saya pilihkan salah satu koleksi foto yang saya punya